IMG-20221008Babinsa Koramil 0622-14 Surade Laksanakan Pengecekan dan Siaga Banjir Sungai Cikaso Desa CibitungWA0048-c1b751bc
Kabar TNI

Babinsa Koramil 0622-14 Surade Laksanakan Pengecekan dan Siaga Banjir Sungai Cikaso Desa Cibitung

Cibitung, Babinsa jajaran Koramil 0622-14/ Surade, lakukan pemantauan terhadap Desa Cibitung, yang rawan banjir dikarenakan dalam pekan terakhir intensitas curah hujan cukup tinggi di wilayah Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (8/10/2022).

Pemantauan dilakukan, mengingat di wilayah desa Cibitung ada titik yang diperkirakan dapat terjadi banjir apa lagi keadaan cuaca saat ini tidak menentu.

Komandan Koramil 0622-14/Surade yang disampaikan oleh Pelda AR Nuryadin mengatakan, Babinsa disiagakan untuk terus memantau perkembangan dan berkoordinasi dengan pihak terkait guna mengantisipasi dampak banjir.

“Pemantauan ini dilakukan mengingat intensitas curah hujan cukup tinggi, sejumlah titik di beberapa Kecamatan mulai digenangi banjir, para Babinsa kita siagakan di lokasi untuk memantau kondisi terkini, untuk selalu berkoordinasi dengan para pihak untuk antisipasi kondisi buruk,” kata Pelda AR Nuryadin.

Tidak hanya itu, pihaknya juga sudah mengerahkan para Babinsa untuk terus memantau perkembangan situasi sekaligus membantu warga apabila terjadi banjir. Babinsa juga diminta untuk terus berkoordinasi dengan Babhinkamtibmas, Kepala Desa serta perangkatnya untuk memastikan langsung keadaan dibeberapa titik lokasi rawan banjir.

“TNI selalu siap siaga untuk membantu masyarakat korban banjir, mulai dari menyiapkan logistik, evakuasi dan hal lainnya, juga menghimbau masyarakat di daerah rawan banjir agar selalu waspada terhadap kemungkinan dampak buruk, sebab intensitas hujan dalam pekan terakhir cukup tinggi,” tambahnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *